Perancangan Sistem Starter Motor Berbasis Biometrik Menggunakan Arduino Uno
Kata Kunci:
Arduino, Biometrik, Keamanan Kendaraan, Sidik Jari, Sistem StarterAbstrak
Sistem starter kendaraan bermotor telah mengalami beberapa perubahan akibat perkembangan teknologi yang semakin maju. Khususnya pada kendaraan roda dua, sistem starter yang digunakan memiliki desain sederhana yang mengandalkan kelistrikan dari baterai. Namun, sistem ini masih memiliki kelemahan, di mana kendaraan roda dua sangat rentan terhadap kerusakan pada sistem starter. Kelemahan ini berkontribusi pada peningkatan kasus pencurian kendaraan bermotor di Indonesia. Hal ini menunjukkan bahwa masih ada celah keamanan yang bisa dimanfaatkan. Beberapa teknologi baru kemudian diperkenalkan, seperti sistem keyless atau smart key yang menawarkan keamanan lebih baik. Kehadiran sistem starter yang lebih canggih diharapkan dapat mengurangi, bahkan menghentikan, kasus pencurian kendaraan bermotor. Selain faktor keamanan, ada juga masalah lain, yaitu seringnya konsumen kehilangan kunci. Berdasarkan data dari salah satu showroom kendaraan roda dua, rata-rata terdapat 50 - 60 permintaan per bulan untuk penggantian kunci keyless. Salah satu solusi untuk meningkatkan keamanan kendaraan roda dua adalah dengan menambahkan fitur pengenalan sidik jari sebagai input pada sistem biometrik yang dirancang dengan menggunakan basis perangkat keras Arduino Uno. Berdasarkan desain tersebut, sistem yang dibuat dapat bekerja dengan baik dan dapat menghidupkan kendaraan jika sidik jari yang dipindai sesuai dengan yang tersimpan dalam sistem. Hal tersebut dibuktikan dengan 97% tingkat keberhasilan dalam pemindaian sidik jari serta waktu respon sistem yaitu 2-3 detik.