Pengaruh Kedisiplinan Karyawan Dalam Pemakaian Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Tingkat Kecelakaan Kerja Pada PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk. Unit Makassar

Authors

  • Amrin Mangada Politeknik ATI Makassar

Keywords:

Kedisiplinan Karyawan, APD, Kecelakaan Kerja

Abstract

Alat pelindung diri (APD) merupakan suatu alat yang di pakai untuk melindungi diri atau tubuh terhadap bahaya-bahaya kecelakaan kerja, dimana secara teknis dapat mengurangi tingkat keparahan dari kecelakaan kerja yang terjadi. Melihat sering terjadi kecelakaan kerja, maka perlu dilakukan upaya-upaya pencegahan pada resiko kecelakaan akibat lingkungan kerja dan faktor manusianya. Salah satu diantaranya adalah penggunaan APD demi keselamatan kerja karyawan. Begitu juga yang terjadi pada PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk. Unit Makassar. Untuk itu perlu mengetahui sejauh mana pengaruh kedisiplinan karyawan terhadap pemakaian APD sebagai upaya pencegahan kecelakaan kerja. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Dari hasil analisa diketahui model persamaan regresi linear sederhana artinya bahwa jika nilai Kedisiplinan (Variabel X) adalah nol maka besar nilai Kecelakaan kerja (Variabel Y) sama dengan konstanta (a) yaitu 8,276 . Koefisien regresi X sebesar 0,869 menyatakan bahwa setiap penambahan 1 nilai kedisiplinan, maka nilai Kecelakaan kerja bertambah sebesar 0,869. Hal tersebut menunjukkan Koefisien yang bernilai positif artinya menunjukkan hubungan positif antara Kedisiplinan terhadap Kecelakaan kerja.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Amrin Mangada, Politeknik ATI Makassar

Jurusan Teknik Industri Agro

References

Boediono. 2003. Alat Pelindung Diri (APD). Di akses pada tgl 27 Februari 2017 di http://aninkarina.blogspot-com/2012/06/apd-alat-pelindung-diri.html

Cahyono. 2004. Alat Pelindung Pernapasan. Di akses pada tgl 27 Februari 2017 di http://mvsafetvshoes.wordpress.com/2011/11/10/alat-pelindung¬pernafasan/

Darussalaf.2008. K3 HSE Safety. Diakses tgl 27 Februari 2017 di http://ingbontang.wordpress.com/

Depnaker.2003. Undang-undang Ketenagakerjaan No 13. Diakses pada tgl 28 Februari 2017 di : http://aswinsh-wordpress.com/2010/01/04/kutipan¬dari-situs-depnaker/

Hadi, Susanto. 2009. Teknik Analisa Data. Di akses pada tgl 27 Februari 2017 di knowledgesforfuture.blogspot.com/2012/12/cara-memasukkan-dan¬mengolah-data.html

Mangkunegara, A. Anwar Prabu. 2001. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Penerbit PT Remaja Rosdakarya, Bandung.

Mucdasryah. 2005. Manajemen Sumber Daya Manusia Pada Perusahaan. Di akses pada tgl 26 agustus 2013 di : http://www.library.upnvi.ac.id/

Ranupandojo, Husnan. 2002. Penerapan K3 Pada Karyawan. Diakses pada tgl 27 Februari 2017 di: http://ilhamgooloriented.blog.unissula.ac.id/2012/01/24/penerapan-kesehatan-dan-keselamatan-keria-k3-pada-karyawan-dilihat-dari-sisi-psikologis/

Ravianto. 1986. Sistem Manajemen K3. Di akses pada tgl 23 Februari 2017 di http://wongdesmiwati.wordpress.com/

Silalahi, Bennet dan Rumondang. 1998. Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Penerbit PT. Pustaka Binaman Pressindo, Jakarta.

Soeprihanto. 1996. Pencegahan Kecelakaan Kerja. Di akses pada tgl 26 Februari 2017 di:http://lngbontang.wordpress.com/2008/09/24/pencegahankecelakaan-keria/

Sukmadinata. 2006. Penelitian Deskriptif. Di akses pada tgl 23 Februari 2017 di http://ardhanal2.wordpress.com/2008/02/27/penelitian-deskriptif/

Suma'mur. 1986. Keselamatan Kerja dan Pencengahan Kecelakaan. Penerbit CV Haji Masagung, Jakarta.

Suma'mur. 1993. Keselamatan Kerja dan Pencegahan Kecelakaan. Penerbit CV Haji Masagung, Jakarta.

Tri C.B. 1996. Monajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IPWI, Jakarta.

Wijaya, Tony. 2009. Anoliso Data Penelitian Menggunokon SPSS. Universitas Atma Jaya, Yogyakarta. Di akses pada tgl 27 Februari 2017 di: http://diandrabooks.wordpress.com/2010/08/24/analisa-data-penelitian-menggunakan-spss

Downloads

Published

2022-01-27

How to Cite

Mangada, A. (2022). Pengaruh Kedisiplinan Karyawan Dalam Pemakaian Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Tingkat Kecelakaan Kerja Pada PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk. Unit Makassar. Majalah Teknik Industri, 27(2), 12–17. Retrieved from https://journal.atim.ac.id/index.php/majalahteknikindustri/article/view/40