Desain Sistem Pengiriman Informasi Kecelakaan Kendaraan Bermotor Menggunakan Modul Sim808 dan Arduino Uno

Authors

  • Muslimin Politeknik ATI Makassar

Keywords:

Kendaraan, Modul SIM808, Arduino Uno

Abstract

Kecelakaan kendaraan bermotor bisa merupakan salah satu penyebab kematian bila terjadi penanganan yang lambat. Kecelakaan biasanya terjdi akibat adanya kelalaian dari pengemudi, jalanan yang rusak ataupun kondisi kendaraan yang tidak baik. Salah satu penyebab banyaknya angka korban jiwa pada kecelakaan yaitu terlambatnya pertolongan pertama yang diberikan kepada korban. Oleh karena itu dibutuhkan pengiriman informasi yang cepat pada kerabat korban atau petugas keamanan untuk secepatnya dilakukan pertolongan pertama. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendesain sistem untuk pengiriman informasi kecelakaan. Jenis penelitian ini yaitu merupakan jenis eksperimental dengan melakukan rancang bangun alat kontroling pendeteksian posisi terjadinya kecelakaan.  Data dari hasil penelitian ini yaitu pengukuran posisi koordinat terjadinya kecelakaan yang dibandingkan dengan posisi koordinat yang sesuai dengan penunjukan GPS, serta pengukuran keberhasilan pengiriman informasi melalui short message service (sms). Sesuai hasil penelitian diperoleh simpangan jarak koordinat uji kejadian dengan koordinat  informasi yang diterima dengan simpangan terkecil yaitu 23 m dan simpangan terbesar yaitu 150 m. Pada hasil pengujian pengiriman informasi SMS tentang koordinat lokasi kepada pihak terkait tentang kejadian kecelakaan maka diperoleh hasil dengan pesan yang sukses masuk sebanyak 80% dari 5 kali pengujian dan 20% gagal.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Muslimin, Politeknik ATI Makassar

Jurusan Otomasi Sistem Permesinan

References

Adriansyah, A., Hidyatama, O. Rancang Bangun Prototipe Elevator Menggunakan Microcontroller Arduino Atmega 328P. Jurnal Teknologi Elektro, Universitas Mercu ISSN : 2086‐9479

F.D. Rumagit, J.O. Wuwung, S.R.U.A. Sompie, B.S. Narasiang. Perancangan Sistem Switching 16 Lampu Secara Nirkabel Menggunakan Remote Control. Jurusan Teknik Elektro-FT, UNSRAT, Manado-95115.

Kutsiyah, N. Pengaruh Perilaku Pengemudi Sepeda Motor dan Lingkungan terhadap Kejadian Kecelakaan Lalu Lintas di Kabupaten Sidoarjo Tahun 2010. Skripsi. 2011. Surabaya: Universitas Airlangga.

Mahfuzhon, A., Tibyani, T., & Setyawan, G. Rancang Bangun Alat Pendeteksi Kecelakaan Mobil Menggunakan Sensor Akselerometer dan Sensor 801S Vibration. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, vol. 2, no. 12, p. 7130-7139, agu. 2018. ISSN 2548-964X

Marsaid, M.Hidayat, Ahsan. Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Kecelakaan Lalu Lintas Pada Pengendara Sepeda Motor Di Wilayah Polres Kabupaten Malang. Jurnal Ilmu Keperawatan - Volume 1, No. 2, Nopember 2013.

Mohan, D., Tiwari, G., Khayesi, M., Nafukho, F.M. Road Traffic Injury Prevention: Training Manual. 2006. India: WHO

Rakhmat, R.I. Prototipe Pemberitahuan Lokasi Koordinat Darurat Menggunakan GPS dan Pulse Sensor Berbasis Arduino dan SMS. Jurusan Teknik Elektro - Universitas Muhammadiyah Gresik. Jawa Timur

Yando, T.O.S., dkk. Kunci Keamanan Dan Pembatas Kecepatan Untuk Sepeda Motor Menggunakan Sensor Kecepatan Berbasis Mikrokontroller. Jurnal Elektro Telekomunikasi Terapan Juli 2015. Fakultas Ilmu Terapan, Universitas Telkom

Downloads

Published

2022-01-27

How to Cite

Muslimin. (2022). Desain Sistem Pengiriman Informasi Kecelakaan Kendaraan Bermotor Menggunakan Modul Sim808 dan Arduino Uno. Majalah Teknik Industri, 27(1), 13–18. Retrieved from https://journal.atim.ac.id/index.php/majalahteknikindustri/article/view/28