Review Of The Utilization Of Diesel Engines As Drivers For Rice Milling Machines

Penulis

  • Tigor Deswanto Hosana Desto Politeknik ATI Makassar
  • Massriyadi Massaguni Politeknik ATI Makassar

DOI:

https://doi.org/10.61844/jeat.v3i1.994

Kata Kunci:

Penggilingan; Penggerak; Padi; Mesin; Disel, Penggilingan, Penggerak, Padi, Mesin, Disel

Abstrak

Kebutuhan konsumen yang terus menerus meningkat seiring waktu terhadap produk Penggilingan padi merupakan salah satu proses penting dalam industri pertanian untuk menghasilkan beras yang siap konsumsi. Mesin penggiling yang efisien dan memiliki daya tahan yang baik dibutuhkan dalam proses ini. Salah satu solusi yang digunakan untuk menggerakkan mesin penggiling padi adalah motor diesel sebagai penggerak utama. Motor diesel dipilih karena tenaga besar yang dihasilkannya serta efisiensi bahan bakar yang relatif tinggi jika dibandingkan dengan mesin berbahan bakar lain. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meninjau pemanfaatan motor diesel sebagai penggerak mesin penggiling padi, dengan fokus pada kinerja mesin, efisiensi bahan bakar, dan dampaknya terhadap produktivitas penggilingan. Diharapkan hasil dari penelitian ini dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai potensi penggunaan motor diesel dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi proses penggilingan padi, serta memberikan rekomendasi teknis yang dapat diterapkan oleh pengusaha penggilingan padi.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-30